Resep Cookies Cheddar Cheese

Cookies Cheddar Cheese

 Cookies dikenal sebagai salah satu camilan favorit yang biasa dimakan kala waktu senggang, atau dijadikan sebagai teman bercengkerama sembari minum teh. Cookies juga bisa dijadikan hadiah paling hangat untuk orang terkasih, karena tersimpan fakta bahwa kamu meluangkan waktu dan mengerahkan usaha untuk membuatnya.

 
Resep Cookies Cheddar Cheese

 

Bahan-bahan:

    2 cangkir keju cheddar yang sudah diparut
    180 gram tepung
    1/2 cangkir mentega, lelehkan
    1 sdt Rosemary

Cara Membuat:

  1. Masukkan keju cheddar yang diparut, tepung, mentega cair, dan rosemary.
  2. Kocok dengan mixer hingga rata dan adonan saling menempel.
  3. Bentuk adonan menjadi bola-bola bulat 1 inci.
  4. Tata bola di atas kertas loyang dan pipihkan dengan bagian bawah cangkir, dan dinginkan selama 1 jam.
  5. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan pada suhu 200 derajat celcius selama 15 hingga 18 menit atau hingga hampir keemasan.
  6. Angkat dan biarkan hingga suhu normal.
  7. Sajikan, atau bisa kamu simpan di dalam toples kesayanganmu.

0 Response to "Resep Cookies Cheddar Cheese"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel