Resep Nutella Cookies

Nutella Cookies

Cookies, camilan kue kering ini kerap menjadi teman disela-sela waktu menikmati kopi atau teh ketika sedang bersantai, baik sendiri ataupun saat bersama keluarga. Nah, membuat cookies ternyata begitu mudah lho. Hanya menggunakan empat bahan utama kamu bisa membuat cookies yang menggoda selera, penasaran seperti apa?

 
Resep Nutella Cookies

Bahan - bahan:

- 125 gram tepung terigu serba guna
- 296 gram Nutella
- 1 telur ukuran besar

 

Cara membuatnya:

1. Panaskan oven hingga suhu 177 ° C. Lapisi 2 loyang kue dengan kertas perkamen.
2. Campurkan seluruh bahan-bahan menjadi satu di dalam mangkuk yang cukup besar dan aduk merata dengan mixer.
3. Adonan tersebut akan bertekstur kental tapi cukup basah sehingga bisa dibentuk menjadi 20 bola-bola kecil dengan takaran 1 sendok makan untuk setiap potongnya.
4. Jejerkan di atas loyang-loyang pemanggang dan tekan dengan menggunakan pantat gelas hingga bentuknya cukup pipih seperti cookies pada umumnya.
5. Panggang dalam oven selama 7 menit hingga pinggiran cookies kering namun tengahnya masih agak lembut. Biarkan agar dingin selama 5 menit sebelum diangkat dari loyang.
6. Kamu juga bisa memasukkan cookies-cookies ini ke dalam hamparan gula pasir agar ada kerlap-kerlip gula sebagai toppingnya.

selesai deh! percaya kan semudah itu membuat makanan spesial ini? kalo tidak percaya silahkeun mencoba sendiri, penasaran itu akan meningkatkan tingkat kemampuan memasakmu. Dicoba yuk

0 Response to "Resep Nutella Cookies"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel